Pengaruh Metode Mind Mapping Dalam Peningkatan Hasil Belajar Peserta Didik pada Mata Pelajaran Sosiologi Kelas XI IPS

  • Sabrang Ahli Rido UIN Satu Tulungagung
Keywords: Metode, Mind Mapping, Hasil Belajar

Abstract

Tujuan Penelitian: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Bagaimana hasil belajar Sosiologi peserta didik kelas XI IPS 2 yang diajar dengan menggunakan metode pembelajaran Mind Mapping di SMAN 1 Dongko Trenggalek (2) Bagaimana hasil belajar Sosiologi peserta didik kelas XI IPS 1 dengan yang tidak diajar menggunakan metode pembelajaran Mind Mapping di SMAN 1 Dongko Trenggalek (3) Apakah terdapat peningkatan hasil belajar Sosiologi peserta didik kelas XI IPS 2 antara diajar menggunakan metode pembelajaran Mind Mapping dengan peserta didik kelas XI IPS 1 yang tidak diajar menggunakan metode pembelajaran Mind Mapping di SMAN 1 Dongko Trenggalek

Metodologi: Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan menggunakan jenis penelitian eksperimen semu. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa IPS kelas XI SMAN 1 Dongko Trenggalek. Sampling dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling, sehingga dalam penelitian ini sampel yang digunakan adalah siswa kelas XI IPS 1 dan kelas XI IPS 2 dalam penelitian ini pengumpulan data menggunakan post tes yang berfungsi untuk mengetahui hasil belajar siswa dalam pembelajaran Sosiologi. Analisis data untuk uji instrument penelitian menggunakan uji validitas dan reliabilitas, uji prasyarat menggunakan uji normalitas dan homogenitas, untuk uji hipotesis menggunakan uji t-test dan uji manova.

Temuan Utama: Hasil penelitian ini adalah, (1) ada pengaruh metode Mind Mapping terhadap hasil belajar Sosiologi, hasilnya diperoleh dari nilai signifikansi lebih dari 0,05, nilai signifikansi sebesar 0,999 (2) Dari hasil analisis uji normalitas post-test dapat diketahui bahwa data berdistribusi normal dengan Sig. 0,109. Hal ini diketahui jika suatu distribusi dikatakan normal apabila nilai Asymp Sig.(2-tailed) > 0,05 sedangkan apabila nilai Sig.(2-tailed) < 0,05 maka data tersebut berdistribusi tidak normal. Sehingga data yang diperoleh dari analisis uji normalitas post-test tersebut berdistribusi normal (3) Berdasarkan uji t dapat dilihat bahwa kelas eksperimen dengan responden 32 memiliki rata-rata 84,21 dan kelas kontrol jumlah responden 33 memiliki rata-rata 81,12. Dengan itu menunjukkan bahwa nilai rata-rata kelas eksperimen lebih besar dibandingkan kelas kontrol. Dari analisis data dengan uji t dengan taraf signifikansi 5% diperoleh nilai signifikansi 0,000 < 0,05.

Keterbaruan/Keaslian penelitian: Sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan hasil belajar menggunakan metode Mind Mapping dengan konvensional.

References

Ahmad Tanzeh. 2009. Pengantar Metode Penelitian. Yogyakarta: Teras, 2009.

Arikunto. 2002. Metodologi Penelitian Suatu Pendekatan Proposal. PT. Rineka Cipta. Jakarta.

Cholid Narbuko dan Abu Achmadi. 2008. Metodologi Penelitian. Jakarta: Bumi Aksara.

Agus Supriyono. 2012. Cooperatif Learning Teori dan aplikasi paikem. Yogjakarta: Pustaka Belajar

Damsar. 2011. Pengantar Sosiologi Pendidikan. Padang: PT. Aditya Andrebina Agung.

Agus Suprijono. 2009. Cooperatif Learningdan Aplikasi Paikem. Yogyakarta : Pustaka Pelajar.

Sugiyono. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. (Bandung: Alfabeta.CV) diakses tahun 2013

Terhadap Prestasi Belajar Akuntansi Siswa Kelas XI IPS SMA Negeri 1 Sewon Bantul Tahun Ajaran 2010/2011. Jurnal Pendidikan Akuntansi Indonesia , Vol. 10 No. 1 Tahun 2012 hal.10

Tim Pengembangan MKDP Kurikulum dan Pembelajaran, Kurikulum & Pembelajaran (Cet. Tingkat Kemampuan Matematika Di Kelas." Jurnal Penelitian PendidikanVol.13 No. 1 tahun 2016

Tomy Buzan. 2012. Buku Pintar Mind Map. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama Toni Buzan. 2008. Mind Mapping : buku pintar mind mapping. Jakarta:PT Elek Media Komputindo

Triastuti Wuryandari, Penentuan Tren Arah Pergerakan Harga Saham Dengan Menggunakan Moving Tulus Winarsunu. 2006. Statistik dalam Penelitian Psikologi dan Pendidikan. Malang : UMM

Uhel Madyono, “Mengenal Pembelajaran Model Mind Mapping”, Jurnal Kajian Teori dan

Uno, Hamza. B.Model Pembelajaran Menciptakan Kegiatan Belajar Mengajar Kreatif

Published
2022-05-31
How to Cite
[1]
S. Ahli Rido, “Pengaruh Metode Mind Mapping Dalam Peningkatan Hasil Belajar Peserta Didik pada Mata Pelajaran Sosiologi Kelas XI IPS”, Jo. Soc. Know. Ed, vol. 3, no. 2, pp. 29-33, May 2022.
Section
Articles